Tabloidhape.com – Bagi Anda pengguna ios, sudah tahu belum cara membuat icloud? Anda harus tahu jika para pengguna perangkat Apple sangat perlu memilikinya. Dengan icloud memungkinkan pengguna bisa menikmati fitur penting di perangkat Apple.
Contohnya seperti beragam aplikasi dan game di App Store hanya bisa diunduh jika sudah mempunyai icloud. Jangan khawatir, karena Anda hanya perlu membuatnya satu kali saja dan gratis. Anda pun dapat membuatnya via iPhone, Mac, iPad, dan lainnya.
Daftar Isi
Apa iCloud itu?
Sebelumnya, Anda mungkin harus tahu dulu apa itu iCloud. Jadi, iCloud atau yang biasa disebut sebagai Apple id adalah layanan berbasis cloud buatan Apple. Didesain khusus hanya untuk dukungan perangkat tersebut.
Sekilas dengan melihat pelayanannya, iCloud seperti Gdrive, Dropbox, atau sejenisnya, Makin kesini, banyak orang yang mempertanyakan cara membuat icloud. Pasalnya, dengan icloud, pengguna dapat mencadangkan dan memulihkan data di perangkat Apple-nya kapan saja.
Bagaimana Cara Membuatnya?
Sudah penasaran tentang cara membuat apple id atau icloud? Membuat icloud sebetulnya tidak seberapa rumit. Anda bisa mengaplikasikannya via semua perangkat Apple bahkan PC windows. Tidak percaya? Silahkan perhatikan saja penjelasan selengkapnya di bawah ini
Melalui App Store
Membuat iCloud juga bisa dilakukan melalui App Store. Caranya tidak kalah mudah dengan yang sebelumnya. Anda hanya perlu melalui tahap-tahap di bawah ini:
- Buka app store, ketuk gambar profil
- Klik “buat ID apple baru”
- Masukkan email, kata sandi dan pilih negara sesuai alamat penagihan untuk metode pembayaran
- Alamat email yang nantinya menjadi Apple id baru
- Baca syarat ketentuan privasi Apple
- Klik “setuju”→”lanjutkan”
- Masukkan nama serta tanggal lahir, klik “berlangganan pembaruan Apple” → “berikutnya”
- Masukkan kartu kredit dan informasi berikutnya → “berikutnya”
- Klik “tidak ada” dan pelajari tindakan yang harus dilakukan
- Konfirmasi nomor telepon untuk memverifikasi identitas dan memulihkan akun jika diperlukan
- Buka kotak masuk email, cari pesan tentang verifikasi Apple
- Jika sudah verifikasi, artinya iCloud sudah bisa digunakan
Membuat iCloud di Mac
Tidak punya perangkat iPhone tapi adanya hanya Mac. Jangan khawatir, karena ada cara membuat iCloud kok. Untuk membuatnya via Mac, ikuti saja langkah-langkah selengkapnya di bawah ini:
- Buka Macbook Anda
- Setelah berhasil terbuka, coba lihat pojok kanan atas layar ada menu “home” Macbook silahkan di klik
- Klik opsi “system preferences”
- Klik menu “iCloud” setelah itu pilih “create apple id”
- Masukkan tanggal lahir, nama lengkap, serta alamat email berikut passwordnya
- Tautan berisi verifikasi akun iCloud akan dikirimkan via email
- Buka email dan klik tautan tersebut supaya iCloud bisa segera diaktifkan
Membuat iCloud di PC Windows
Membuat iCloud via PC Windows? Memang bisa kok, yaitu melalui iTunes for Windows. Untuk tahapannya sendiri sebagai berikut, silahkan perhatikan baik-baik:
- Buka iTunes for Windows, untuk yang satu ini Anda harus pastikan memiliki versi yang terbaru
- Kalau sudah, dari bar menu tepatnya bagian atas jendela iTunes, pilih akun → masuk
- Klik “buat id Apple baru”
- Silahkan baca dan setujui syarat dan kebijakan privasi Apple
- Isi formulir untuk mengajukan pembuatan id Apple baru
- Masukkan email yang nantinya akan dipakai sebagai id Apple baru
- Periksa kelengkapan formulir lagi lalu klik “lanjutkan”
- Ada pesan masuk yang menyatakan jika alamat email yang dimasukkan sudah terhubung dengan id Apple
- Tinggal ikuti petunjuk yang ada
- Masukkan informasi kartu kredit dan penagihan lalu klik “lanjutkan”
- Cari email verifikasi dari Apple pada email lalu ikuti langkah-langkah yang tertera di sana
Membuat iCloud Lewat Browser
Apple.id
Untuk membuat iCloud via browser bisa melalui situs apple.id. Caranya mudah sekali, silahkan perhatikan saja penjelasan selengkapnya di bawah ini”
- Buka browser Anda lalu kunjungi situs https://appleid.apple.com/
- Pilih “create your apple id”
- Jangan lupa lengkapi data-data yang diperlukan seperti nama, tanggal lahir, alamat email, kewarganegaraan, password email, hingga nomor telepon yang aktif
- Tunggu kiriman kode verifikasi via sms
- Masukkan kode verifikasi tadi untuk mengaktifkan icloud
icloud.com
Cara membuat iCloud via browser pun dapat Anda lakukan melalui situs lain seperti icloud.com. Caranya pun tidak kalah mudah. Anda tinggal buka browser, lalu ketik pada pencarian https://www.icloud.com/. Setelah itu pilih “create a new apple id”
Berikutnya masukkan data seperti nama, tanggal lahir, email recovery, serta password. Lanjutkan dengan masukan kode keamanan. Klik “continue” dan buka email “recovery”. Dari sini tinggal masukkan kode dalam email recovery tadi → “continue”.
Sampai di sini, masukkan kode dari nomor hp terdaftar → “continue”. Nanti akan muncul seperti pop up dan pilih “agree” pada halaman persetujuan. Dengan begitu, iCloud pun siap digunakan.
Demikian tadi cara membuat icloud yang bisa Anda pilih salah satunya. Jangan khawatir, karena semua sudah pasti dapat bekerja dengan baik. Segera buat iCloud supaya Anda bisa menikmati fitur perangkat Apple lebih lengkap.