Pada dasarnya, kamus di keyboard handphone memiliki fungsi yang sangat penting untuk memastikan jika Anda menulis dengan kata yang baik dan benar. Namun, tidak sedikit juga orang yang merasa terganggu dengannya. Karena itu, Anda harus tahu cara menghilangkan kamus di keyboard Xiaomi.
Secara garis besar, bagaimana cara menghilangkan kamus di keyboard Xiaomi Note 10 maupun di seri lain itu tidak akan jauh berbeda. Hal ini karena di semua seri hp Xiaomi Anda pasti akan menggunakan Keyboard for Xiaomi. Perhatikan cara untuk menghapus kamus pada penjelasan di bawah!
Daftar Isi
Fungsi Kamus di Keyboard HP
Menurut KBBI, kata “kamus” berarti acuan kata atau ungkapan dalam bentuk cetak maupun digital.[1] Ternyata, istilah ini juga berlaku untuk kamus di keyboard ponsel Xiaomi. Di dalam acuan ini, berisi kata serta ungkapan yang benar. Sehingga, kesalahan mengetik pun menjadi minim.
Jadi, fungsi kamus di keyboard hp yang paling utama adalah untuk meminimalisir typo atau kesalahan ketik. Hanya saja, tidak jarang kehadirannya menjadi bumerang bagi Anda. Hal ini karena terkadang sistem melakukan autocorrect secara otomatis dan mengubah kata yang Anda ketik menjadi kata lain.
Menariknya, tidak jauh berbeda dengan kamus di hp tipe yang lain, Anda bisa menghilangkan dan memunculkan kembali kamus di keyboard Xiaomi. Namun, sebelum masuk ke cara mematikan dan mengaktifkan fiturnya, Anda harus familier terlebih dahulu dengan fitur-fitur di kamus hp.
Penjelasannya akan Anda temukan pada section selanjutnya!
Penjelasan Fitur Kamus di Keyboard Xiaomi
Pada dasarnya, ada tujuh fitur keyboard hp Xiaomi yang dapat memudahkan Anda dalam mengetik. Namun, hanya ada tiga fitur yang berhubungan dengan kamus, yaitu koreksi otomatis, saran koreksi, dan saran kata berikutnya. Penjelasan lebih jauhnya akan Anda temukan di bawah!
1. Koreksi Otomatis
Sama seperti namanya, fitur koreksi otomatis atau autocorrect adalah fitur yang bisa membenarkan tulisan Anda secara otomatis. Jika fitur ini aktif, maka semua kesalahan ketik atau. Typo yang tidak sesuai dengan kamus akan terkoreksi secara otomatis oleh sistem. Jadi, Anda tidak akan perlu membenarkannya secara manual.
Misalnya, Anda ingin mengetik kata “manusia”, namun tidak sengaja malah menulis “manysia”. Secara otomatis, kata “manysia” tersebut akan berubah menjadi “manusia” ketika Anda memencet spasi saat fitur ini aktif.
Hanya saja, tidak semua kata yang Anda gunakan di kehidupan sehari-hari akan ada di dalam kamus. Sebab, kamus hanya memuat kata dan ungkapan formal saja. Sedangkan Anda lebih banyak menggunakan bahasa non-formal dan slang di keseharian.
Karena itu, wajar jika ada banyak orang yang mencari cara mematikan autocorrect di hp Xiaomi. Bahkan, tidak sedikit pengguna hp lain yang juga mencari cara untuk mematikan fitur ini. Sebab, sebagian besar orang memang lebih menyukai ketika fitur autocorrect non-aktif.
2. Saran Koreksi
Selain fitur autocorrect, keyboard Xiaomi juga memiliki fitur saran koreksi. Secara garis besar, fitur ini memiliki fungsi yang tidak jauh berbeda dengan fitur koreksi otomatis, yaitu untuk membenarkan typo. Hanya saja, fitur ini hanya memberikan saran tanpa langsung mengoreksi secara otomatis.
Misalnya, Anda ingin mengetik kata “terus”, namun tidak sengaja malah menulis “twrus”. Kata “twrus” tersebut tidak akan berubah menjadi “terus” ketika Anda memencet spasi saat fitur ini aktif. Namun, akan ada garis merah di bawah kata “twrus” yang mengisyaratkan bahwa ada kesalahan ketik.
Nantinya, Anda bisa mengecek kembali dan memperbaikinya secara manual. Ketika Anda memencet ungkapan atau kata typo tersebut, akan ada saran kata yang benar. Jadi, tetap aktifkan fitur ini karena kehadirannya yang sangat membantu penulisan.
3. Saran Kata Berikutnya
Terakhir, ada juga fitur saran kata berikutnya yang cukup membantu dalam penulisan. Ketika fitur yang satu ini aktif, akan ada saran kata serta ungkapan umum di atas keyboard saat Anda sedang menulis kata tersebut.
Misalnya, Anda akan menulis kata “perhatikan”. Ketika Anda baru menulis “per”, di atas keyboard kata “perhatikan” akan muncul. Hal ini jelas bisa membuat proses penulisan menjadi lebih cepat.
Selain itu, saran kata atau ungkapan selanjutnya pun bisa muncul di atas keyboard. Misalnya, Anda ingin menulis “mudah saja”. Ketika Anda baru menulis “mudah”, kata “saja” mungkin akan muncul di atas keyboard. Jadi, secara garis besar fitur ini sangat membantu sehingga lebih baik dibiarkan aktif.
Cara Mematikan Kamus di Keyboard Xiaomi
Dari penjelasan di atas, Anda mungkin sudah paham tentang fitur-fitur di keyboard hp Xiaomi itu apa saja. Berarti, ini saatnya untuk mempelajari cara menghapus fitur kamus yang dirasa mengganggu Anda, khususnya autocorrect.
Secara garis besar, caranya tidak akan jauh berbeda dengan cara menghilangkan kamus di keyboard Vivo dan hp jenis lainnya. Anda hanya perlu mengikuti beberapa langkah di bawah!
- Masuk ke “Pengaturan”
- Pilih “Setelan tambahan”
- Pilih “Bahasa & masukan”
- Klik “Atur keyboard”
- Klik “Setelan” yang berada di bawah “Keyboard for Xiaomi”
- Pilih ikon gear
- Pilih “Masukan”
- Geser toggle “Koreksi otomatis” hingga “OFF” atau berwarna abu-abu
- Sesuaikan fitur “Tampilkan saran koreksi” dan “Saran kata berikutnya” sesuai dengan preferensi Anda, entah untuk membiarkannya tetap aktif atau menonaktifkannya.
Cara Menghidupkan Kamus di Keyboard
Jika ternyata fitur autocorrect membantu Anda, maka Anda dapat kembali mengaktifkannya. Secara garis besar, cara mengembalikan keyboard Xiaomi seperti semula itu sama seperti cara di atas.
Hanya saja, pada tahap terakhir Anda bisa menggeser toggle “Koreksi otomatis” hingga “ON” atau berwarna biru. Pun begitu dengan “Tampilkan saran koreksi” dan “Saran kata berikutnya”.
Kesimpulan
Itulah cara menghilangkan kamus di keyboard Xiaomi yang bisa Anda ikuti dengan mudah. Pada dasarnya, hal yang paling nyaman untuk sebagian besar orang adalah menonaktifkan fitur autocorrect dan membiarkan kedua fitur kamus lainnya tetap aktif. Namun, kembali lagi jika hal itu bisa disesuaikan dengan preferensi.