Kelebihan Dan Kekurangan Advan T1j+, Tablet 1 Jutaan Prosesor Quad-core

Advan adalah salah satu merk smartphone yang tidak bisa dianggap remeh. Sebab merk smartphone ini selalu mencoba melakukan inovasi terbaru untuk urusan gadget. Salah satunya yang dikeluarkan sebagai bentuk pelayanan kepada konsumen setianya adalah dengan mengeluarkan produk terbaru untuk kelas tablet yaitu Advan Tablet T1J+. Produk ini digadang-gadang mampu memenuhi kebutuhan konsumennya akan tablet murah dengan kualitas yang baik. Produk ini tetap dibanderol dengan harga yang relatif terjangkau.

Tablet Advan Vandroid type seri T1J+ saat ini dibanderol dengan harga sekitar 1jutaan. Tablet ini menjanjikan banyak hal kepada penggunannya. Salah satu fitur unggulannya adalah mampu menopang dual sim yang aktif keduanya dengan koneksi internet yang cukup mumpuni. Meskipun dibanderol dengan harga yang relatif murah namun untuk urusan koneksi internet tablet Advan type satu ini tetap mendukung koneksi jaringan terbaik. Berikut ini TabloidHape.com akan memberikan review mengenai spesifikasi, kelebihan dan kekurangan tablet advan t1j+ secara lengkap bagi Anda yang ingin memiliki tablet pintar ini untuk menemani aktivitas Anda.

Spesifikasi Advan T1j+

Simcard Mini-SIM
Jaringan GSM, HSPA
Layar IPS LCD 7.0 inchi, Resolusi 1024 x 600 pixels
Sistem Operasi Android OS, v4.4.2 (KitKat)
Prosesor Quad Core 1,3 GHz Cortex-A9
Memory Internal 8 GB
Memory Eksternal microSD, up to 32 GB (dedicated slot)
RAM 512 MB
Kamera Depan 2 MP
Kamera Belakang 3 MP
Baterai 3000 mAh

Kelebihan Dan Kekurangan Tablet Advan T1J+

Kelebihan tablet Advan T1J+

  1. Tablet ini di dukung dengan type android jelly bean yang memiliki kemampuan untuk menghemat daya pada baterai. Sehingga daya pada tablet ini dapat dioptimalkan dengan sistem operasi android ini. Sistem operasi android ini memungkinkan untuk dipakai dalam jangka waktu yang relatif lama dan batre tidak akan cepat habis.
  2. Sistem simcard support untuk dual sim yang kekuatan sinyal bisa menangkap HSDPA. Kedua sim akan aktif secara bersamaan dan dengan sinyal HSDPA memungkinkan untuk memberikan koneksi terbaik untuk jaringan internet dengan kecepatan tinggi. Jadi bagi Anda yang butuh tablet dengan kecepatan internet tinggi Anda bisa pilih tablet seri ini.
  3. Layar dengan lebar 7 inchi yang memungkinkan untuk fungsi multitouch. Jadi bagi Anda yang membutuhkan support tablet dengan kemampuan multitouch Anda bisa memilih tablet ini.
  4. Memory internal bisa menampung file hingga 8 gb dan dapat ditingkatkan dengan slot micro SD hingga 32 GB
BACA JUGA:  Harga Advan Vandroid E3A

Kekurangan tablet advan t1J+

  1. Ram yang dibekalkan hanya 512 MB sehingga kurang support untuk memainkan game dengan kualitas gambar HD. Tablet ini juga kurang memungkinkan untuk memainkan permainan online.
  2. Kamera utama berkekuatan 3 MP dan kamera depan 2MP namun fitur kameranya tidak dilengkapi dengan fitur autofokus sehingga hasil jepretan kameranya kurang jernih untuk beberapa kasus terutama pada objek yang bergerak.

Harga Advan T1j+

Harga Tablet Advan T1j+ Baru Rp. 1.100.000
Harga Tablet Advan T1j+ Bekas