Cara Memunculkan Emoji (Emoticon) di Laptop

Cara Memunculkan Emoji (Emoticon) di Laptop

Tabloidhape.com – Cara memunculkan emoji di laptop mudah layaknya menggunakan keyboard pada HP. Emoticon dapat menambah serunya melakukan chatting. Terlebih lagi, saat ini laptop atau perangkat komputer telah dibekali kemudahan untuk mengakses media sosial.

Hal tersebutlah yang mendukung adanya emoticon yang juga dapat digunakan pada keyboard laptop. Sistem operasi yang bersifat universal ini pun dikeluarkan Microsoft agar pengguna laptop atau PC juga dapat menggunakan emoji.

Cara Memunculkan Emoji di Laptop OS 8.1 dan 10

Umumnya, windows yang digunakan pada laptop merupakan seri 8 ke atas. Beruntung, bagi pengguna windows seri ini, karena dapat turut serta menggunakan emoticon pada keyboard. Namun, emoji ini tersedia untuk keyboard on screen saja.
Tidak masalah apabila laptop yang Anda miliki tidak menggunakan sistem touchscreen (layar sentuh). Pasalnya, keyboard ini juga dapat difungsikan dengan bantuan klik dari mouse atau touchpad yang tersedia di laptop.

Microsoft menghadirkan berbagai jenis emoji yang dapat digunakan melalui keyboard on screen yang dapat difungsikan pada windows 8.1 dan 10. Tidak menutup kemungkinan windows 7 juga menggunakan emoji dengan sistem copas (copy-paste).

Tampilkan Keyboard on Screen Windows untuk Munculkan Emoji

Cara memunculkan emoji di laptop yang pertama kali wajib dilakukan adalam menampilkan keyboard on screen. Apabila belum muncul, Anda dapat memanfaatkan pencari (Search) pada toolbar yang ada di bagian bawah, sebelah menu ‘Start’.

Ketikkan ‘Keyboard on Screen’ maka jendela papan ketik tersebut akan terbuka. Pengguna laptop atau komputer yang tidak menggunakan sistem layar sentuh dapat menggunakan perangkat mouse atau touchpad untuk menggunakannya.

Tekan Tombol Emoticon di Keyboard on Screen

Pada tampilan ‘Keyboard on Screen’ windows 8.1 dan 10 terdapat ikon emoticon yang terletak pada sisi kiri tombol spasi. Klik atau tekan tombol tombol dengan ikon emoticon tersebut untuk memunculkan berbagai pilihan.
Tim desain Microsoft menyediakan setidaknya 7 kategori emoji yang dapat digunakan melalui ‘Keyboard on Screen’. Anda dapat mengganti sesuai kategori yang diinginkan dengan klik tombol dari masing-masing emoticon yang disediakan tersebut.

Ganti Warna Skin Emoji di Keyboard on Screen

Tidak kalah menarik, adapun cara memunculkan emoji di laptop ini juga dilengkapi dengan ganti warna skin. Layaknya emoticon pada keyboard HP yang bisa diganti warna skin, begitu juga di ‘Keyboard on Screen’ laptop, dengan cara berikut ini.
Klik atau tekan tombol dengan ikon persegi bergerigi. Di sini terdapat pilihan warna skin yang dapat disesuaikan dengan emoticon yang akan dipakai. Pilihlah warna skin tersebut dan tekan emoji yang ingin dipakai.

Cara Memunculkan Emoji di Laptop OS 11

Windows 11 menjadi yang paling baru dan digunakan pada laptop-laptop keluaran terbaru. OS ini pun dilengkapi dengan ragam emoji yang tidak kalah menarik dari windows 10. Berikut ini cara memunculkan emoji di laptop windows 11.

Aktifkan Touch Keyboard

Meskipun OS 11 merupakan yang terbaru, tapi tidak semua perangkat yang menggunakannya memiliki sistem touchscreen. Apabila laptop atau komputer yang memakai OS 11, tapi tidak dilengkapi sistem layar sentuh, dapat mengikuti cara memunculkan emoji di laptop OS 8.1. Sementara, bagi laptop atau komputer dengan sistem layar sentuh, dapat melakukan aktivasi ‘Touch Keyboard’ pada OS 11.

Berikut ini cara untuk aktifkan ‘Touch Keyboard’ pada windows 11.

  • Klik kanan pada ‘Taskbar’ untuk aktifkan ‘Touch Keyboard’ di OS 11.
  • Pilih ‘Touch Keybord’ yang letaknya di menu ‘Taskbar Corner Icons’.
  • Aktifkan tombol ‘On’ pada ‘Touch Keyboard’ tersebut.
  • Tutup halamannya dan secara otomatis keybord ada di taskbar.
  • Tampilkan Emoji di Keyboard Laptop Windows 11
  • Setelah ikon keyboard tersebut ada di taskbar, maka klik untuk memunculkan tampilannya pada layar windows 11. Pada tampilan ‘Keyboard on Screen’ OS 11 ini terdapat ikon berbentuk ‘love’ yang terletak di sudut kanan atas.
  • Klik ikon ‘love’ tersebut untuk menampilkan emoji pada laptop ddengan windows 11. Di sana sudah tersedia berbagai jenis emoticon yang jumlahnya setara dengan emoji yang tersedia di keyboard HP.

Demikianlah tutorial cara memunculkan emoji di laptop yang dapat mempermudah penggunaan emoticon ketika dibutuhkan. Ikuti setiap langkahnya sesuai dengan OS pada perangkat laptop atau komputer yang digunakan.