Cara Perpanjang iCloud

Cara Perpanjang iCloud Dengan Mudah

Tabloidhape.com – Cara perpanjang iCloud merupakan salah satu cara yang paling banyak dicari oleh pengguna iPhone. Apalagi dengan iCloud secara otomatis Anda akan mendapat penyimpanan gratis sebesar 5 GB untuk foto, video dan konten lain.

Jumlah yang dmeikian mungkin kecil, apalagi bagi konten kreator yang hampir tiap hari memakai penyimpanan dalam jumlah banyak. Maka perlu adanya peningkatan jumlah penyimpanan denganfitur premium.

Dengan fitur premium Anda bisa meningkatkan ke iCloud+ pada salah satu perangkat. Namun seperti apa sih iCloud+ itu dan bagaimana cara kerjanya, lalu bagaimana cara mendapatkannya.

Seputar Cara Kerja iCloud+

Sebelum mengetahui bagaimana Cara perpanjang iCloud  Anda harus tahu dulu tentang iCloud+ itu apa sih? Yakni sebuah layanan langganan cloud premium yang berasal dari perusahaan apple.

Fitur ini dapat memebrikan penyimpanan yang lebih besar untuk menyimpan foto, file dan cadangan. Anda juga bisa menambahkan fitur lain seperti relai pribadi iCloud dan menyembunyikan email dan bisa menyimpan video dengan aman.

Anda bisa memilih tiga paket yang bisa digunakan untuk meningkatkan jumlah iCloud.

1. iCloud+ Dengan Penyimpanan Sebesar 50 GB

Pertama Anda bisa melakukan Cara perpanjang iCloud sampai 50GB dan melakukan penyimpanan relai pribadi iCloud. Dan sembunyikan email saya, custom email domain, kemudian Anda juga bisa menyimpan video dengan aman home kit pada satu kamera.

2. iCloud+ Dengan Penyimpanan Sebesar 200 GB

kemudian untuk penyimpanan sebesar 200 GB bisa untuk relai pribadi iCloud dan sembunyikan email saya. Anda juga bisa melakukan custom email domain yang didukung video aman homekit dan dibagikan ke lima anggota keluarga lain

3. iCloud+ Dengan Penyimpanan Sebesar 2TB

untuk jumlah penyimpanan ini tentu lebih besar dan bisa melakukan penyimpanan sampai 2TB. Jumlah ini bisa dipakai untuk relai pribadi iCloud, sembunyikan email saya, custom email domain dan dukungan video aman homekit.

BACA JUGA:  Cara Mengganti iCloud dengan Cepat dan Mudah

Itulah beberapa paket data yang bisa Anda pilih untuk perangkat iPhone, tentu saja semakin besar paket iCloud yang digunakan akan semakin mahal juga harganya. Apalagi secara otomatis apple termasuk iPhone secara otomatis akan melakukan backup berkala dan disimpan ke iCloud.

Tapi belum termasuk ke iCloud yang memiliki beragam fitur lain yang jika diaktifkan akan mengakses kapasitas storage yang membuat Anda harus Cara perpanjang iCloud.

Tidak usah berlama-lama Anda simak ulasan seputar bagaimana cara melakukan perpanjangan iCloud lewat aplikasi dana.

Cara Perpanjang iCloud Dengan Dana

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya jika iCloud perlu ada peningkatan dan setiap peningkatan itu pasti memiliki paket yang berbeda dengan harga berbeda. Sehingga Anda harus melakukan pembelian jika ingin upgrade ke Cloud+.

Lantas banyak yang bertanya apakah bisa membeli iCloud+ lewat aplikasi dana? Jawaban nya tentu bisa. Anda secara otomatis akan menambahkan metode pembayaran lewat dana, maka setelah itu Cara perpanjang iCloud bisa dilakukan.

Setting Pembayaran Dana Pada iCloud

Cara melakukan pembayaran lewat dana terbilang mudah, tapi sebelum itu Anda pastikan saldo yang dimiliki tercukupi. Agar Anda bisa melakukan pembayaran di akun dompet digital.

  1. Masuklah ke aplikasi settings pada perangkat apple.
  2. Kemudian masuk ke menu apple ID dan pastikan Anda sudah punya akun apple ID dan melakukan login.
  3. Di halaman apple ID ini Anda bisa pilih payment and shipping.
  4. Lalu pilih add payment method dan pilih meode pembayaran pilih dana.
  5. Berikutnya klik log in to dana untuk terhubung dan Anda akan dialihkan ke aplikasi dana dan pilih confirm.
  6. Maka akun dana Anda bisa berhasil terhubung dan sudah tersedia metode pembayaran yang diinginkan.

Kemudian bagaimana sih cara melakukan pembayaran iCloud lewat dana jika ingin Cara perpanjang iCloud. Berikut ulasannya.

Cara Membayar iCloud Lewat Dana

Selanjutnya, setelah berhasil setting untuk metode pembayaran melalui dana, maka Anda bisa melakukan pembayaran. Adapun untuk tahap-tahapnya bisa melakukan tutorial berikut ini.

  1. Masuk dulu ke aplikasi setting
  2. Kemudian tekan menu apple ID dan pilih iCloud.
  3. Di halaman iCloud Anda bisa pilih manage storage dan pilih change storage plan
  4. Setelah itu Anda pilih lagi kapasitas yang dibutuhkan dan klik buy.
  5. Kemudian Anda bisa masukkan password apple ID dan klik sign in dan akan muncul purchase complete.
BACA JUGA:  Cara Menghapus Penyimpanan iCloud Paling Mudah

Lalu berapa sih biaya yang harus dikeluarkan jika ingin melakukan Cara perpanjang iCloud untuk iPhone itu. Berikut daftar harga yang bisa Anda sesuaikan dengan budget.

Harga Paket Perpanjang iCloud

Masing-masing perangkat apple misalnya iPhone, iPad atau Mac bisa memilih setiap kapasitas iCloud sesuai kebutuhan. Sistem pembayaran paket nya juga sifatnya bulanan atau langganan.

  1. Daftar paket penyimpanan iCloud 50GB untuk perbulannya Rp15.000.
  2. Daftar paket penyimpanan iCloud 200GB untuk perbulannya Rp45.000.
  3. Daftar paket penyimpanan iCloud 2TB untuk perbulannya Rp149.000.

Itulah ulasan singkat seputar Cara perpanjang iCloud di iPhone dengan mudah tanpa aplikasi tambahan.